Jumat, 20 Juli 2018

Tanggal Spesial Kami




Jadian Selasa, April 27, 2010
Menikah Jumat, April 27, 2018


8 Tahun.
Tepat 8 tahun hubungan perkenalan kami berlangsung. PACARAN. Iya pacaran.
Selama itukah??

Cerita kali ini sedikit sok berpengalaman. Hhe, berdasarkan pengalaman pribadi sih...

Aku sendiri juga tidak pernah menduga hingga selama ini. Penantian dan harapanku tak sia-sia. Tidak sedikit suka dan duka yang terjadi pada hubungan kami.

Putus, nyambung, marah, sedih, senang, tertawa, tangis.. Entah kata apa lagi yang bisa menggambarkan itu semua. Sekarang, hanya kebahagiaan yang menghampiri, semua kesulitan seakan terbayarkan.

Keraguan banyak menghampiri kami dikala itu, pacaran lama tak menjamin suatu hubungan bisa langgeng sampai pernikahan. Memang tidak mudah menyatukan dua hati, dua kehidupan yang notabene sangat berbeda. Sifat, tingkah laku, juga kebiasaan menjadi hal yang sangat penting untuk dimengerti satu sama lain.

Bukan hanya itu, karna suatu hubungan tidak berhenti hanya pada dua individu yang memiliki hubungan. Tapi melebihi itu, ada hal lain yang lebih berpengaruh.
Ya..  KELUARGA.
Menyatukan dua hati memang tidak mudah, namun lebih sulit lagi menyatukan dua KELUARGA.

 Bukan hal sulit juga sih bagiku.. hhe sedikit sombong boleh lah...

Sifat.
Nomor 1 dalam menjalin sebuah hubungan adalah membuang sifat buruk. Berusaha menyingkirkan ego demi kebaikan semuanya. Bersikap baik bukan berarti membohongi diri sendiri. Tapi bersikap baik memang akan mendatangkan semua hal baik juga dalam hidupmu.
CATAT.

Sebenarnya sih ya..Latar belakang  keluarga emang  penting dalam menjalin sebuah hubungan yang sudah mencakup dua keluarga. Tetapi bagi kami tidak ada diskriminasi semacam itu.
Jadi bukan hal yang harus dikhawatirkan. Selama kita selalu bersikap baik, seperti apapun kehidupan lalu kita, pasti akan mudah kedepannya dalam segala urusan.

HHe I think its enough.
Takutnya banyak celoteh semakin banyak waktu yang tersita.
Maybe another time.

Keep believe in your relation if your couple is the best for you. Jangan pertahankan dia jika sekali saja dia melenceng dari apa yang kalian berdua perjuangkan.

Yap.. Its all about future. Because your future is in on your choice right now.

Be Kindly.


 _______________
#iz5_20Jul18#

Kamis, 19 Juli 2018

My New Life



Yes, I do.



Not like that,
SAAAH???
Sah Saksi SEMUA??
     iyaaa SAAAAAHHH...
Alhamdulillah...
Dan bapak naib membacakan doa..


Cuplikan skenario tersebut biasanya dibacakan oleh para aktor dan aktris sinetron tayang ditipi. Tapi hari itu, aku merasakan hal yang pertama dan terakhir dalam hidupku.
AKAD pemberian dan penerimaan diriku kepada S4 (Sang Suami Sah Saya) membuatku menjadi seorang ratu sehari dikala itu.

Yapp Gaes semua, lama vakum dari Blogging, diriku telah mempunyai kesibukan baru sekarang. Yakni menjadi seorang ISTRI. Lelaki yang selama ini mengisi hatiku, hariku, dan hidupku. Kini dia seutuhnya menjadi milikku.

ALHAMDULILLAH.... Segala puji hanya bagi Alloh..

Jumat, tanggal 27 April 2018 kemaren. Tepatnya sudah hampir 3 bulan ini, aku dan S4 menjalani hidup yang baru berdua.

Hal yang selalu kami impikan dari dulu. Satu persatu Alloh mewujudkan semua dengan sangat indah. Penantian yang tidak sebentar menjadi sangat berarti.

Tak Lama... Gusti Alloh tak membiarkan kami hanya berdua.... SUBHANALLAH...
Haid yang biasanya datang setiap bulan, dibulan pertama pernikahan kami, Alloh memberikan kado terindah.
                 BABY
BABY
       BABY
                          OOOH

BABY
                    BABY
     BABY                     OHH


Hhehehe
Banyak cerita yang harusnya terekap rapih dalam blog pribadiku ini. Moment bahagia yang hadir haruslah selalu teringat. tapi waktu tak memberiku banyak senggang. Alhasil banyak sekali yang terlewat begitu saja tanpa ada reminder khusus..

Aku berharap selalu ada waktu untuk tetap nge-blogg.
Karna suatu saat, tanpa ku ketahui, semua yang ku ingat akan lupa seiring berjalannya waktu.
Semoga sih selalu ingat, tapi  kan ingatan manusia itu terbatas, gak kayak memori card.

Oh iya, Tepat dua hari kemaren usia kehamilanku sudah memasuki usia 12 minggu. semakin cepat.
Dan Alhamdulillahnya..... Aku tidak mengalami masa trisemester kehamilan yang buruk.

Bukan dikatakan buruk juga sih..
Dari awal kehamilan, aku sendiri tidak merasa mual, dll seperti yang orang lain rasakan. hhe kalo kata orang orang sih HAMIL NGEBO katanya.... yaa BAGUS lah malah....
Semoga debay selalu sehat, karena bundanya selalu bahagia...

I LOVE YOU my Future BABY......

Please meet and greet us with all of you best...
Because you are my everything......



LOVE LOVE LOVE LOVE
#iz5_19Jul18#